Sab. Apr 19th, 2025

Bone-Patimpeng, Sebagai bentuk rasa peduli Polsek Patimpeng melaksanakan Bansos (bantuan sosial) terhadap warga kurang mampu di kec.patimpeng.

Selain bentuk kepedulian kegiatan ini untuk membantu meringankan beban masyarakat yang membutuhkan.

Kegiatan penyaluran dilakukan Bhabinkamtibmas Bripka Hartomo yang di dampingi Kanit Intel Aipda Faisal di desa maddanreng Pulu kec.patimpeng, kamis 10/04/2025.

Bantuan ini berupa beras dan minyak goreng,diharapkan dengan adanya bantuan ini dapat membantu Warga memenuhi kebutuhannya.

Bripka Hartomo mengatakan kegiatan sosial seperti ini harus terus dilakukan sebagai bentuk pelayanan dan pengabdian kepada masyarakat.

“Bantuan ini semoga bermanfaat dan sedikit meringankan beban warga, polri tidak hanya bertugas menjaga keamanan tetapi memiliki tanggung jawab sosial untuk membantu masyarakat yang membutuhkan, ucap Bripka Hartomo.

Polsek Patimpeng mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus mendukung tinggi rasa kepedulian dan kebersamaan demi terciptanya lingkungan yang lebih harmonis.

By editor

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *