Sen. Apr 21st, 2025

BONE –  Akibat intensitas curah hujan yang tinggi beberapa hari mengakibatkan jalan penghubung menuju dsn dunru desa pationgi kec.patimpeng tertutup tanah longsor.

Dari informasi yang diterima Bhabinkamtibmas desa pationgi Bripka Hartomo bahwa longsor terjadi pada hari Sabtu 04/05/2024.

Untuk itu Bhabinkamtibmas bersama Babinsa melakukan koordinasi dengan pemerintah desa pationgi untuk melakukan pengecekan dan peninjauan di lokasi tanah longsor.

Senin 06/05/2024 sktr Pkl 14.00 wita Bhabinkamtibmas ,Babinsa dan kades pationgi menuju lokasi tanah longsor ,sesampai dilokasi tiga pilar langsung mengumpulkan warga yang ada di dsn dunru untuk dilakukan pembersihan tanah longsor.
“Ya kami bersama TNI dan warga masyarakat melakukan pembersihan tanah longsor yang menutup jalan sekitar 50 m dengan menggunakan alat seadanya agar bisa dilalui kembali,ucap Hartomo.

Alhamdulillah untuk saat ini jalan sudah bisa dilalui kendaraan R2 dan terus berupaya agar jalan tersebut bisa dilalui kendaraan R4, terang Bripka Hartomo.

Kapolsek Patimpeng AKP H.Kamaruddin,S.Pd melalui saluran telpon saat dikonfirmasi membenarkan adanya tanah longsor yang terjadi di wilayah hukum Polsek patimpeng, dan sudah memerintahkan Bhabinkamtibmas untuk terjun langsung ke lokasi.

“Sudah kami perintahkan petugas Bhabinkamtibmas untuk segera menindaklanjuti kejadian tersebut dengan melakukan koordinasi kepada pihak pemerintah di desa binaannya, kejadian pun sudah di laporkan ke tingkat polres (polres Bone),jelas Kapolsek

Sementara itu kades pationgi Muh Tola,S.P mewakili warga desa pationgi khususnya warga dusun dunru berterima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada TNI-Polri yang sudah bergotong-royong membuka akses jalan.
“Terima kasih atas kerjasama dan koordinasinya sehingga bisa mengambil langkah cepat dalam mengatasi tanah longsor, terangnya.

Laporan : MS

By editor

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *