BONE – Bajoe. Guna memastikan situasi dan kondisi penumpang dan Transfortasi darat dan lautan di Pelabuhan Bajoe tetap aman dan tertib, tim dari direktorat Lalu Lintas Polda Sulawesi Selatan lakukan pemantauan langsung di Pelabuhan Bajoe. Senin ( 20/04/2023 ).
Dipimpin oleh Kasi Jemenopsrek Subdit Kalsel Ditlantas Polda Sulsel Kompol H. Darwis bersama rombongan di Gedung ASDP Pelabuhan Bajoe Jalan Pelabuhan Bajoe Kelurahan Bajoe Kabupaten Bone.
Dengan menemui General Manager PT. ASDP Pelabuhan Bajoe guna memastikan kesiapan Pelabuhan Bajoe menjelang Ramadhan dan menghadapi arus mudik Idul Fitri.
Waka Polsek Kawasan Pelabuhan Bajoe Ipda Muh. Rusdi A.Md., SH yang mendampingi rombongan mengatakan bahwa kunjungan oleh Tim Ditlantas Polda Sulsel guna melaksanakan koordinasi dan melakukan pengecekan langsung terkait kesiapan Pelabuhan Bajoe menghadapi arus mudik Idul Fitri kali ini. Serta memastikan pelayanan mudik untuk masyarakat sudah matang dan siap. Ungkapnya.
Laporan : K**